Surat Edaran Menteri BUMN Tentang Outsourcing

image

image

image

Surat edaran Menteri BUMN RI seperti di atas, seyogianya diedarkan pada tanggal 5 Maret 2014 kemarin sesuai dengan Hasil Raker Komisi IX dengan Kementerian terkait pada tanggal 4 Maret 2014.
Hasil Raker tersebut telah saya bacakan mewakili Komisi IX pada rapat Paripurna DPR RI tanggal 6 Maret 2014.
Saya agak heran dengan tidak tercantumnya tanggal yang pasti dari dikeluarkannya surat edaran Menteri BUMN tersebut.
Yang juga mengecewakan adalah tidak disinggungnya kesimpulan hasil raker dengan Komisi IX sebagai referensi dikeluarkannya surat edaran tersebut.
Namun demikian, secara substantif, saya cukup dapat menyambut baik isi dari surat tersebut yang cukup sejalan dengan semangat yang ada di Rekomendasi Panja Outsourcing BUMN Komisi IX dan Hasil Kesimpulan Raker tanggal 4 Maret 2014.
Yang harus diawasi oleh semua stakeholders adalah langkah-langkah yang akan diambil oleh KemBUMN dan KemNakertrans dalam menyelesaikan masalah ini. Terutama dalam masalah pembentukan Satuan Tugas (Satgas).
Sebagai komitmen Menteri BUMN semua permasalahan Outsourcing ini dapat diselesaikan dalam waktu 3 bulan ini.
Semoga ini dapat terealisasi untuk kepentingan semua pihak.

79 comments

  1. Meskipun dalam surat edaran DI tersebut tidak menyebut kapan batas akhir waktu penyelesaian masalah Outsourcing harus sudah selesai dituntaskan, tetapi seharusnya para Direksi BUMN sudah tahu, karena mereka ini kan hadir dalam Raker bersama DPR, sehingga tahu isi hasil kesimpulan Raker, berapa lama masalah outsourcing sudah harus diselesaikan. Smga para Direksi BUMN melek mata agar permasalahan outsourcing dapat dijalankan tepat waktu, sesuai dengan hasil keputusan rapat bersama Komisi IX.

  2. Ass,membaca SE isi point 3,direksi dapat bekerjasama dengan kementrian tenaga kerja dan asosiasi masing-masing,yang saya khawatirkan menurut asosiasi pln appelin,pekerjaan kami Yantek,ADM,Biller, Op GI bukan merupakan pekerjaan inti,jadi kami masih bisa di outsourcingkan.
    Point 7 isi SE menyatakan SE Meneg Bumn sebelumnya tetap berlaku,setahu saya isi SE sebelumnya itu kebanyakan tentang phk.
    Mohon solusinya Pa Poempida yang terhormat,terimakasih.

  3. Edaran terbaru dahlan terkait outsourcing bumn semestinya jelas,tdk asal2 an dibuat karena itu bahasa negara tertulis hitam di atas putih yg akan disampaikan kepada publik,hal sekecilpun bisa dijadikan celah kelemahan oleh bumn yg msh bebal untuk menghindari hasil raker kom9 maret kemarin atau mungkin dahlan sendiri yg punya niat memberi celah, wallahu, alam..
    pa poempida n kom9 mohon dmonitor terus pak sampai terealisasinya rekom outsourcing ini dilapangan..trimakasih

  4. itulah yang membuat saya sedikit kecewa, semoga para direksi bumn melek mata dan melek hati nurani dalam menuntaskan masalah os bumn secara tepat waktu

  5. Hasilnya masih ngambag itu pak.! nggk ada anjuran untuk mengangkat kami jadi karyawan tetapnya hanya dikata-kata terakhir tidak ada PHK kecuali yg di benarkan oleh undang-undang ini jelas bahaya karena selama ini tindakan mereka untuk memPHK kami mereka anggap adalh benar, sesuai argumen mereka, ini harus di perjelas pak..? sy yakin mereka akan terus melaksanakan niat mereka, karna mereka anggk merekalah yg benar..
    Pada tanggal 07/03/14, Nuansa Baru Indonesia

  6. stubsansi dari apa yang kwn2 os kampanyekan tdk mengena,apalagi perusahaan BUMN(PERTAMINA) telah lebih dulu membuat /statment tentang jenis pekerjaan yang core dan non core,SE dahlan ini hanya sarat saja sehingga beranggapan bahwa dia sudah membuat lngkah2 dari dinamika yang berkembang saat ini…smoga kwn2 diberikan keteguhan dan kekuatan dlm mengawal persoalan ini…amiin

    • Anda bicara seolah ga merasakan gaji Os yg sudah mengabdi puluhan thn,mungkin beda dgn Anda yg baru masuk sudah merasakan bonus 4 s/d 5 kali dalam setahun.

  7. mohon untuk d awasi pak bayal para direksi bumn yg akan mulai berdalih klo perusahaan blom stabil buat mengakt peg dari os

  8. jika hasil raker tidak dijalankan, para korban phk sepihak tidak dipekerjakan kembali, dan upah normative selama proses tidak dibayarkan, langkah apa selanjutnya bang…

  9. Sekarang saatnya pak muhaimin selaku menteri tenaga kerja memberikan sanksi tegas berupa ancaman pidana bagi pelanggar UU di negeri ini. Tidak ada yang kebal hukum di republik ini, termasuk para direksi BUMN. Seret aja mereka mereka ke penjara pasti nyalinya ciut.. sekalian KPK mengusut adanya dugaan korupsi dalam bentuk markup biaya tenaga kerja outsourcing di BUMN. Ini lho uang negara kenapa sih kok mereka tidak tersentuh hukum? Kalo korupsi pengadaan barang saja langsung diproses pidana tapi kalau korupsi markup pengadaan sumber daya manusia tutup mata. Negara badut neh Indonesia

  10. kl para mentri & para direksi bumn terkait penyelesaian OS tdk komitmen dgn kesepakatan raker kom9 kagak usah dikasih ksempatan lg brti para mentri & direksi trsbt ogah2an tidak amanah alias munafiqun.obral janji sana sini tp realitasnya kagak ada wis gah interpelasi presiden z lsngsung dr kemarin tuh

  11. tolong satgasnya diturunkan ke aceh tamiang utk menyelesaikan masalah 37 eks tenaga OS yg sudah di PHK sepihak oleh PT. Pertamina field Rantau Aceh Tamiang pak…

  12. Hai para Dirut BUMN & direksinya sadar kah kau gaji yg diterima itu tidak Berkah karena menikmati diatas penderitaan outsourching,terutama PT.PERTAMINa,ya ALLAH sadarkanlah dia yg sudah lama terlena

  13. Saya ragu2 dgn surat edaran ini, no suratnya aja ga jelas sperti taun 2013 jgn2 surat edaran ini hanya utk menenangkan komisi IX DPR aja nih…tapalagi menteri BUMN terkenal dgn julukan si raja ngaspo makin ga percaya aja saya heuheu….

  14. Salam Juang..
    Sebelumnya saya ucapkan bnyk terimakasih kepada seluruh anggota dewan di kom IX DPR RI.. yg tlh memperjuangkan Aspirasi kaum buruh khususnya Outsorcing, Tdk mdh emnk segalanya butuh proses yg sngat berkelanjutan.. tp perlu diingat semua kembali kepada OS..juga,. Yuks qt berjuang bersama2.. step by stepnya harus pasti tepat sasaran dan lebih terarah lg.. jgn lupa tetap semangat dalam berjuang.. tanpa mengurangi Rasa bersyukur qt trhdp Tuhan YME..

  15. yang harus dipertegas adalah masalah outsourcing di angkat menjadi pegawai tetap pak…harus di bilangin lagi kalo rapat.. bukan untuk mencari kelemahan dan menghindari isi dan bunyi undang-undang tersebut….. karena di indonesia itu pinternya mencari kelemahan bukan pinter untuk memikirkan nasib rakyat,

  16. RAPATKAN BARISAN KAWAN-KAWAN OS.!!! PERJUANGAN BARU KITA MULAI..WAIT N SEE,REALITASNYA SAMPE 3 BULAN KEDEPAN ..TRIMS KOM9 ATAS USAHA &IKHTIARNYA

  17. Pidanakan saja menteri dan direksi BUMN yang bebal dan Dzolim yang bisanya memeras tenaga os saja padahal karyawannya sendiri tidak mampu untuk bekerja hanya mengandalkan skill dan tenaga os dengan gaji yang selangit dan bonus menakjubkan mereka bisanya duduk didepan komputer (main game) atau nontonTV sambil ngorok dengan kaiki diatas meja…kamilah yang bekerja keras (buruh os) demi kemajuan perusahaan, tapi mereka (KARYAWAN PERTAMINA) khususnya PERTAMINA LUBRICANTS telah dibutakan hatinya oleh Allah.. maka tunggulah ajab dari Allah…amin yarobal alamin…

  18. Kepada para wakil rakyat, mohon diperhatikan kinerja pegawai dan karyawan PLN, termasuk karyawan kontrak ataupun outsourcingnya. Setiap tahun, vendor outsourcing diganti, gaji karyawan outsourcing bahkan ada yang lebih rendah dari UMR. Itu pun tidak ada kenaikan gaji, tiap tahun kembali ke awal lagi. Ganti vendor juga berarti habis masa kerja karyawan kontrak tersebut, yang akhirnya harus membuat permohonan lagi ke vendor baru. Menjadi karyawan baru lagi. Begitu terjadi tiap tahun. Pekerjaan yang di outsouringkan juga bukan pekerjaan yang bukan musiman. Juga membutuhkan keterampilan khusus, serta risiko yang relatif lebih besar dari tukang bangunan (yang gajinya bisa lebih besar dari karyawan outsourcing). Jika para karyawan outsourcing ini (yang pekerjaannya dianggap tidak penting) tidak bekerja, maka pekerjaan PLN bisa terhambat. Tetapi pernah terjadi Semua pegawai PLN tidak di kantor (ada kegiatan hari kelistrikan), pelayanan tetap berjalan meski yang kerja semua karyawan outsourcing. Pernah pula sebagian besar karyawan outsourcing izin (waktu ada test CPNS), jaringan komputer PLN dibobol virus, sehingga beberapa hari pelayanan tersendat.SATU JAM SAJA PELAYANAN TEKNIK GA JALAN MASYARAKAT MARAH SEMUA,APAKAH INI TIDAK TERMASUK PEKERJAAN INTI DALAM PELAYANAN PLN. Begitu pula jika pelayanan teknik yang bekerja 24 jam dalam panas dan hujan berhalangan kerja, Padahal di kantor pelayanan (UPJ) ada beberapa pegawai teknik PLN, tetap saja pelayanan terhambat. Jika terjadi gangguan juga karwayan outsourcing yang dipanggil. Apakah pekerjaan Pelayanan Teknik Bukan pekerjaan penting di PLN? Mohon ditinjau peraturan maupun undang undang yang ada ???????

  19. PT.PERTAMINA urutan ke 122 perusahaan terbaik sedunia,menurut sy AD bner nya jg,karena paling canggih dalam bidang menekan outsourching,paling terbesar pemasukan negara,karena paling kecil membayar gaji outsourching.tapi karyawan kaya setan gajinya, Itulah hebatnya DIRUT & DIREKSI PT.PERTAMINA

  20. sebetulnya intinya tenaga outsourching diangkat jadi pegawai tetap pln itu saja titik. kok malah direksinya menafsirkan beda beda contoh kecil saja PLN P3B JB tdk disentuh sama sekali yg ada digardu induk seluruh jatim pdhl bnyak yg tenaga inti yg benar benar tdk boleh di outsourchingkan malah PLN P3B JB yg ada digardu induk semuanya di outsourchingkan tanpa terkecuali bisa di cek kelapangan pdhl sdh ada aturan yg jelas seluruh bumn hrs mentaati aturan dr pemerintah…coba satgas atau orang yg berkompeten cross cek ke lapangan bener nggk saya menginformasikan ke sni bisa dibuktikan!!!sekali lg di PLN P3B JB tdk disentuh sama sekali yg di gardu induk se jatim pdhl sdh ada aturan dr pemerintah

  21. Apa yang dilakukan Menteri BUMN (Raja Outsorcing Indonesia) mengeluarkan Surat edaran tersebut tidak serius….beliau malah senang kayanya ya…kita OS hidup sengsara……..menderita…..merana………

  22. Sudah lumrah Bangsa Indonesia dijajah oleh Belanda dan Jepang, dikasih Allah kemerdekaan ehh….. malahan rakyat sendiri dijajah. Ingat kalau rakyat sengsara banyak kebodohan dan kelemahan yang akan dirasakan oleh rakyat Indonesia, lala-lama dijajh lagi oleh bangsa asing. Ada apa dengan bangsa ini Ya.. Allah.

  23. GILAK… KARYAWAN TETAP PERTAMINA TAHUN INI TERIMA BONUS 3X GAJI, BELUM LAGI NANTI DAPAT INSENTIVE… “SP PERTAMINA BERSATU” SELALU BILANG REBUT PENGELOLAAN BLOK MAHAKAM UNTUK KESEJAHTERAAN RAKYAT, PADAHAL SEBENARNYA UNTUK MEMBUAT KARYAWAN TETAP SEMAKIN KAYA RAYA TANPA MEMPERHATIKAN NASIB OS DISEKITARNYA…

  24. Bung Ruslan, di Pertamina setau saya terima bonus 3X gaji bukan taun ini, tp bulan ini, n bulan Juni, Desember nanti insentive sudah menunggu lagi. Sy yg sdh lebih dari 19 tahun di OS Pertamina tiap saat hanya cukup menyaksikan z.

    • mas agun, bukan hanya di Pertamina doang.. PLN juga bgt.. kita cuma menelan air ludah sendiri melihat dan mendengar mereka menerima bonus yg sampai 10 jt-an..yg lebih wahh nya ada sampai 3x dlm setahun….

    • betul bung Agun….
      malah menurut info dari Karyawan Tetap Pertamina yang saya tanyakan total mereka menerima upah setahun 22x….itu termasuk 12x gajian bulanan, THR, dan segala macam bonus lainnya berdasarkan performa mereka….

      tidak dapat dipungkiri kinerja bagus mereka ataupun KPI (key performance indeks) dari suatu kepala di lokasi / depot juga berkat andil para OS yang bekerja banting tulang dalam operasional Depot sehari-hari.

      • betul sekali kawan…. saya dan kawan2 juga dari depot kecil sangat merasakan hal itu… ketidak adilan di pertamina!! KPI tercapai, organik dapat bonus, kita” OS hanya bisa menelan air liur saja… padahal peran OS sangat besar sekali..

  25. anakku sayang…. papa sayang sama kalian.. papa akan tetap menjaga kalian..papa akan selalu membimbing kalian..papa tidak akan menyia nyiakan kalian..anakku sayang.. papa berdoa semoga kelak kalian sudah dewasa.. jadilah orang yg bijaksana dan arif.. yang bisa menciptakan usaha sendiri… dan memberi peluang kerja bagi orang lain…kalian janganlah menjadi pegawai PLN..karena itu akan membuat kalian lupa diri..karena kalian akan menjadi tempat sumpah serapah orang2 yg DItindas… karena papa kalian termasuk karyawan OutSorching PLN yang DITINDAS..

  26. kami di Pos Indonesia PASRAH ,smoga 3 bulan kdepan dpt trlaksanakan /PENGANGKATAN OS Bumn di stiap instansi masing2.. Sebaliknya jika ” angin segar ” saja tunggu AZAB krna anda2 = menyengsarakan Ribuan Kluarga Os /pekerja !!

  27. buat temen” OS bersabarlah dan bertawaqallah..3 bln kedepan tunggu realisasi pelaksanaan rekom OS di masing” tempat..kedepan jangan memilih partai/golongan/caleg/capres yg menghalang halangi/ tidak berpihak kpd rakyat tertindas khususnya kaum outsourcing.

    kpd pa poempi dan kom9 mohon keikhlasannya untuk terus memperjuangkan nasib kami sampai terealisasinya harapan kami menjadi karyawan tetap buat menjadi kunci masa depan kami dan keluarga..

  28. Trima kasih atas prjuangan bapak2, ibu2 dr Komisi IX DPR, smoga brbuahkan hasil sperti yg d hrapkan. Tp kami dr OS PT. PELINDO I khususny d Cab. Plbuhn Sibolga agak psimis kesepakatan itu akan mnyentuh kami. Krena sudah trlalu rumit untk mnjelaskn status kami saat ini. Kami cuma brharap keajaiban, kiranya Panja OS dr DPR bisa turun memeriksa pengalihan sistem OS yg trjadi pd kami tnaga OS d PT. PELINDO I khsusnya kami yg brada d Cab. Plbuhan Sibolga.
    Smoga Tuhan masih mndengar dan mngabulkan prmintaan kami, Amin.

  29. jelas2 surat edaran ini tidak sesuai dgn Hasil Raker Komisi IX 4 maret 2014 isinya jelas2 banyak yang menyimpang dan masih mengambang dan masih bisa di tafsirkan dan dapat di akali..
    beginikah sikap pemimpin dan wakil rakyat sedikitpun tidak tegas dalam mengambil keputusan sungguh sangat mengecewakan …
    sungguh uang benar2 membutakan mata batin mereka… kami berharap mereka mendengar aspirasi2 rakyat ini yg bagi mereka mungkin tidak penting tapi bagi kami ini adalah sesuatu yg sangat berarti dan berharga bagi kita,,,semua… semoga negara indonesia ini menjadi negara yg makmur kedepanya.. amien…

  30. Kepada jajaran direksi & Dirut Pertamina sadarkan kau apa yg kau nikmati itu takkan berkah,dikarenakan hasil yg kau dapat dari orang -orang yg ga rido dan ikhlas,yg ga sesuai apa yg dia sumbangkan keperusahaan dan didapat dibandingkan karyawan Anda,Ingat ALLAH TAKKAN TIDUR OLEH DOANYA YG TERZALIMI.mari teman teman kita doakan bersama supaya disadarkan perbuatan nya,dan diberikan ganjarannya Sesuai Amal Perbuatan (SAP)AMINN YA ROBBAL ALLAMINN.

  31. Coba dibuka link berikut :
    http://www.gresnews.com/berita/korporat/140133-bumn-masih-kaji-surat-edaran-menteri-bumn-terkait-tenaga-outsourcing

    teman-teman OS PLN khususnya coba dipahami dan teman-teman OS BUMN lain (Pertamina dll) juga…
    mari bertanya pada diri sendiri…fungsi / bidang yang selama ini kita kerjakan apakah termasuk core bisnis??
    kalau memang core bisnis itu menurut kita atau perusahaan? atau perusahaan sengaja menganggap bidang yang kita kerjakan itu sebagai support?

    mari kita berdoa agar seluruh BUMN jangan “mengakali” (setidaknya) surat edaran yang dibuat oleh pimpinan tertinggi mereka Pak Dahlan Iskan.

    • pada intinya /dasarny para oboz bumn tdk suka z kl OS jadi karyawan tetap dgn maksud:

      menjajah / memperbudak bangsanya sendiri dgn mbayar upah pekerja serendah rendahnya dgn terang2an alasan efisiensi tenaga manusia&ketakutan mereka yg unlogis sekali kl bumn jd bangkrut(jenis makhluk apa ya yg tdk berperikemanusiaan ini?).

      kl sistemnya karyawan ttp berdasarkan core atau no;n core bussiness,bgmn dgn:
      -perusahaan krta api,bank,pelabuhan, penerbangan(garuda,merpati dll),damri, (maaf )pekerja PNS kantoran,TNI POLRI,pekerja medis dll..? jelas nyata terang benderang, mereka /perusahaan ini tdk berproduksi alias tdk menghasilkan suatu produksi alias tenaga pekerja penunjang alias golongan non core bussiness alias mulai dr komisaris,direktur, meneger sampe ckeaning service itu bisa dioutsourcingkan..! tidak boleh ada status pekerja tetap di golongan ini
      – bagaimn dgn peternakan ayam,sapi,perkebunan,pekerja petani jagung,petani sayur, petani padi,penjahit pakaian, tukang las,dll.. berarti mrk /perusahaan ini berproduksi alias menghasilkan produk alias golongan core bussines jadi mereka mulai dari komisaris sampe cleaning service tdk bisa di outsourcingkn alias statusnya hrs pekerja tetap..

      sekali lg pandAngan para oboz. bumn dlm menyikapi penyelesaisn OS seperti itu adalah keliru, arahnya tdk jelas..sdh saja karyawan yg menjaga kelangsungan hidup matinya perusahaan digolongksn ke kelompok pekerjaan pokok/utama/inti, kl diluar pekerjaan pokok berarti bs dioutsourcingkan..begitu kan mnrt UU?

      • kalau menurut saya pengertian pekerjaan inti / core business itu adalah pekerjaan yang bersifat rutinitas dan apabila tidak dilakukan maka akan terhambatlah suatu produksi atau operasional.

        jadi bukan hanya yang berproduksi saja….
        contoh :
        Perbankan – CS & Teller di bank termasuk core business donk…kalo gak ada mereka gimana masyarakat mau nyetor/narik atau buka rekening?

        kalau di Pertamina sendiri karena Pertamina itu banyak fungsinya jadi menurut saya bisa dikatakan begini :

        Pengolahan (Refinery Unit) – kalau OS yang bekerja rutin di bidang ini ya jelas harus diangkat jadi karyawan lah….tugas mereka kan mengolah/memasak minyak mentah sehingga menjadi Premium, Kerosene, Solar dsb kemudian produk tersebut bisa dipasarkan.

        Pemasaran – nah, kalau disini core businessnya ada di Penerimaan, Penimbunan & Penyaluran…..penjualan juga termasuk.
        kalau tidak ada fungsi itu bagaimana produk yang tadi mau dipasarkan?

        sedangkan untuk cleaning service sendiri….itu bersifat penunjang….kita ibaratkan kalau tidak ada cleaning service operasional kan masih tetap jalan….hanya saja nilai kebersihannya yang kurang. dan ini sudah diatur di dalam 5 jenis pekerjaan yang boleh di outsourcingkan.

        kembali ke topik….mari kita berharap implementasi dari hasil rapat komisi IX dengan menteri BUMN benar-benar dilaksanakan secara real dan tidak ada kecurangan.

      • yth pak poempi&kom9, coba sadarkan oboz” bumn apa mungkin dan bisa kl teller bank& sejenisnys di OS kan?? apa mulut mesin ATM bisa nenerima riil nya sekoper setoran uang dr nasabah?? kl ada, dmn itu??
        hanya orang yg tdk waras kl teller bank bs di outsourcingkan!!

  32. Malah lucu nih Pertamina, tenaga pengaman (Sekurity) yg jelas2 masuk 5 kategory outsourcing malah menjadi PWTT, gaji lebih tinggi dan kesejahteraan yg lebih baik, justru yg tdk masuk kategory malah jadi Outsourcing.

    • Bener bung….malah bulan Oktober nanti rencananya seluruh sekurity akan diangkat menjadi pegawai anak perusahaan Pertamina yaitu PTC (Pertamina Training & Consulting)….

      padahal jelas2 security termasuk dalam 5 bidang yang diperbolehkan untuk dilakukan Outsourcing….

      • Bang saya mau tanya, 5 Pekerjaan yg boleh di OS kan adl Cleaning Service, Security, Catering, Transportasi dan Jasa Penunjang Pertambangan & Perminyakan. Artinya kita ini ada di point 5 itu ya????? OS—–>Outsourcing Selalu.
        Mohon pencerahannya…

  33. @Alle

    kalau menurut saya pribadi poin 5 itu masih ngambang dan bisa multitafsir…
    jasa di pertambangan…dalam bentuk jasa apa??
    bagaimana dengan kawan-kawan yang bekerja RU (Refinery Unit)? apa itu bukan pekerjaan inti?
    bagaimana dengan kawan-kawan bagian penerimaan, penimbunan penyaluran?
    seandainya mereka mogok….apakah operasional bisa tetap jalan??

    menurut saya untuk membedakan core & non core dalam bidang pekerjaan cukup kita ambil asumsi jika pekerjaan tersebut tidak ada yang mengerjakan apakah operasional masih tetap jalan….??

  34. Semoga OS bisa hilang dari BUMN, juga pekerja yang nggak bisa kerja juga harus ada prosedur phk agar tidak jadi benalu.

  35. Curhat: Kpn hari saya mndaftarkan anak masuk TK, betapa kagetnya ! dikenakan biaya Rp.3 juta di angsur 2 x ,itu dh trmasuk gedung & pakaian + spp 1 bln tp blm buku & pralatan skolah yg lain, Sdgkan gaji OS Bumn di tmpt saya standar UMK Rp. 1.600/ bln , :'( maaf apa bedanya dgn kuli pinggir jln pdhal dgn bangganya kami krja di BUMN ” BADAN USAHA MILIK NEGARA ” kami mohon dmi generasi Bangsa tlg di bantu agar kami bs menyekolahkan anak2 kami , ” Kami adlh Kunci dr Kluarga ” trimakasih kom 9.

    • dsp.gudang plumas.,,yg sbr laee,smga kt di bri kekuatan,memeng susah utk mencapa yg di ingin kn,akan ttapi than kan membri ajap kepda orang yg tlah menganiaya kt ,7 keturunan nya akan dpt balasan yg tlah di lakukan olh kluarganya.gk lama lg kta kan mnang dan memprolh yg kt iginkan slAMA INI .amin ya Allah

      • dsp yaaa begitulah…..handling, cleaning service ama aja. sebagian udah ikut pantos, tapi saya yang cleaning service langsung tanggung jawab ke distribution executive, weeeehhhh, jadi serba repot

  36. Asalamualaikum,saya os pt pln wilayah aceh bagian oprator genset pt pln saya bekerja sejak tahun 2000 sampai sekarang,masih status os,dan setelah itu sejak tgl 04 03 2014 kami sangat senang dengan perjuangan komisi IX DPR RI untuk kami yg berstatus os di bumn.dan kami juga berterimakasih x kepada bpk dan ibu komisi IX dpr ri.dan sejak ke luar surat ederan dari metri bumn dan tenagakerja atas perjuangan bpk dan ibu,dan juga kami sangat kecewa terhadap di reksi pt pln aceh selama surat ederan ke di keluarkan tpi direksi pln aceh dan vendor masih membuka dan memperalih kan kami ke vendor lain ,dan kami seluruh os bumn pt pln dan yg lain mengharab kan supaya rekomudasi ini terpenuhi dengan baik kami mintak bantu sebesar2 nya ke pd bpk dan ibu di komisi IX DPR RI atas bantuan nya kami ucapkan terimakasih.salam os bumn aceh

  37. Bapak yang terhomat kami os pln aceh bagian opkit/jantek,sekarang udah meliat dan membaca surat dan hasil rapat komisi IX dan mentri bumn dan mentri tenagakerja,dengan hasil yg memuaskan dan sangat senang juga berterimakasi atas perjuangan nya,namun setelah surat ederan di keluar kan oleh mentri bumn per tanggal 6 03 2014,tetapi kini di aceh masih membuka dan memperalih kan kami ke perusahan yg lain,apakah itu ada melanggar undang yg di keluarkan komisi IX dan mentri bumn dan tenaga kerja.dan juga pertapa kejam nya perbuatan di buat untu os bumn di aceh,kami os bumn pln aceh mohon inpertasi nya hasi panja tersebut moga tercapai trm ksh homat kami os bumn pln aceh

  38. Lapor boss….aku karyawan outsourcing Pelindo 3, sudah kerja 5 tahun tapi gaji dibawah ump, tidak dapat cuti, kontrak setahun sekali.
    Coba boss bikin sanksi pidana pelanggar UU tenagakerja ini kalo bisa direksi bumn dan perusahaan outsourcingnya. Mereka bukan manusia tapi vampir atau bisa jadi manusia serigala. Aku sudah jengah lihat tingkah pola mereka, mau jadi apa bangsa ini kedepannya? Jangan hanya lihat Tki yang didzolimi di negara orang hati kita terenyuh tapi rakyat sendiri didzolimi di tanah kelahirannya didiamkan saja. Carut marut bangsa ini, bencana alam, kerusuhan dimana”, ulama jadi sesat….itu semua karena laknat Tuhan kepada kita. Karena banyak pemimpin di negeri ini serakah, saling sikut, munafik. Sadarnya bagaimana? Kapan? Cuma kita yang bisa merubahnya. LAWAN

  39. Intinya kesejahteraan merata dikalangan BUMN,kalo begini terus pa bisa ada kemungkinan pekerja OS ada yg Strees,dan akibatnya fatal bagi BUMN,sbenarnya OS itu diciptakan oleh negara asing,tujuannya diterapkan diindonesia supaya bisa diadu dombakan kpd pekerja sendiri.dan ternyata berhasil mereka,dan hasilnya begini,HIDUP INDONESIA RAYA, ….yg enak makin terlena yg susah makin terhina,…..PT.PERTAMINA

  40. Pa DPR y trhormat di area kmi khusu ya crbn di PLN msh ada prakter pmborongan pkerjaan atau OS khusus ya di pln cirebon area,dahlan iskan tidk konsisten dngan kptusan ya tetap aja km OS dngan bhasa ya cu2 perusahaan di mna2 mnrut kmi cu2 prshaan kan tidak ada y ada jg anak perusahaan di mna letak ke adilan ya,di mna janji dahlan iskan,sbgai mentri dia tdk tunduk sm prraturan dngan kspkatan brsama dahlan iskan omdo pa,gmna mau jd president di zona internal ya aja msh acak2 an tolong pa di cek OS bumn di setiap area atau pun rayon sukur2 stgas gabungan dri bumn turun lngsung di stiap BUMN khusus ya pLN tolonngggggg paa,masa klau sm pemda mngangkat tnga honor dri klas tukang sm bisa di angkat mna kata ya PLN perusahaan classs dunia bulsittt dngan moto ya

  41. Kami OS pabrik setrum DJBB A.Crb 150 org sdh di PHK SEPIHAK bln 092013, tidak ada kata lain, ANGKAT KAMI SEBAGAI PEGAWAI BUMN TITIK, akan kami tunjukkan loyalitas dan produktivitas kerja karena sudah lebih dari 12 tahun bekerja. Moratorium dahulu pengangkatan dari jalur SMA/SMK/D3 . Kami yakin kami bisa. Gitu aja koq repot….Semoga Allah SWT bersama orang-orang yang terdzalimi….dan “..apa yang akan terjadi maka terjadilah ..” QS Yaasiin : 35
    Amiin

  42. Kepada Yth.KOMISI IX DPR RI ditempat

    Bahwa setelah hasil REKOMENDASI yang lalu belum satupun ada itikad baik dari Direksi PT. Telekomunikasi Indonesia dan OS BUMN lainnya untuk menjalankan point dari kesepakatan tersebut diatas, artinya bahwa Menteri Tenaga kerja dan Menteri BUMN sengaja melegalkan Outsourcing di negeri yang kita cintai, bahkan dilapangan sangat ironis realita yg terjadi,smpai detik ini banyak sekali terjadi PHK SEPIHAK tanpa prosedural yang dilakukan oleh para Direksi di masing2 Perusahaan BUMN,alhasil semakin menambah pelik persoalan buruh/pekerja dan keluargan OS BUMN dengan dihentikannya Upah yang seharusnya menjadi tanggung jawab atau kewajiban perusahaan (pasal 155 UU No. 13 thn. 2003).

    padahal klo kita cermati pasal 155 dan putusan MK tersebut telah mempunyai kekuatan hukum final/mengikat yg tak bisa dilakukan upaya hukum lainnya,,,
    Semoga ini bisa menjadi referensi untuk menindak tegas para DIREKSI BUMN yang telah sengaja dan nyata-nyata melanggar hukum di negara RI.

    (COPOT DIREKSI YANG SENGAJA TIDAK MENJALANKAN AMANAH UU 13/2003 pasal 155)

  43. dimanakah os berada di PT.Pertamina… ???

    sekretaris oh=os
    adm=os
    penerimaan-penimbunan=os
    penyaluran=os
    tek-ren=os
    tek-lap=os
    lk3=os
    gudang=os
    it=os
    dan ditempat2 lain yg ai gak tau…(ai kuper)

    kerjaannya kok sama kaya yg organik ?
    ada organik freshgraduate masuk lokasi yg ngajarin ?……..
    os disuruh ngajarin juga tu 😛
    (ter-la-lu)
    korespondensi/jawab e-mail ?…………… *SENSOR*

    os ada dimana2 tp mereka tak nyata bagi pertamina, *kaya tagline acara tipi hantu,

    psstt katanya os tu non-core….
    walo saat mo cuti ditanyai dulu, “ini kamu cuti siapa penggantinya ?”
    saat akhir bulan mesti masuk list petugas stockopname.
    wejangan “kamu pelajari es ah peh baik2 yah, penting ituh”
    masuk setiap hari, absen, cuti tahunan juga dipotong u/ cuti bersama… 😛

    dan

    os itu masuk tenaga borongan jasa penunjang migas…(sambil garuk2 kepala nyari kerjaan yg dimaksud pd peraturan menteri esdm no 27 tahun 2008 tentang Usaha Penunjang Minyak dan Gas Bumi – kok gak ada ya, mungkin masuk dan lain-lain kali yak, ato pertamina bikin edisinya sendiri 😛 )
    hadew, -_-

    alergi amat ngangkatnya ??, gak qualified ?? tu banyak yg udah tahunan disono aman2 aja, jalan tu perusahaan, profit, bs kasi bonus xxx k organiknya. 😛

    sekian curhat os pertamina yg ajuan kpr nya bolak-balik ditolak bank, ya iyalah mana percaya bank kasih kpr sm karyawan masa kerja -selalu- 0 tahun, apah ?? jamsostek ?? itu cuman bantuan u/ um… yah, klo ini semua masih dicari2 celah alasan u/ menafikan peran os bumn dan pertamina pd khususnya, semoga kelak nubie os pertamina 10 tahun ini bisa mempunyai rumah sendiri u/nya dan keluarganya,aamiin.

    (hmmm emang pembuat kebijakan ada baca curhatan ai…?? )

    • saya turut merasakan apa yang anda rasakan bang..karena kita sama-sama pihak yang dizhalimi….diperas…dan dieksploitasi baik pikiran, tenaga dan waktu…

      oh Pertamina……………saya ingin cinta kepadamu, bangga kepadamu…namun apa daya saya tidak bisa..karena pada dasarnya saya bukan bagian dari kamu….walau sebenarnya kontribusi saya sangat engkau butuhkan tapi saya tetap seperti ini…karena engkau tidak pernah memperhatikan atau sekedar melirik kepada kami TKJP/OS…

      semoga Allah memberi jalan yang terbaik bagi kita semua…amin.

  44. = os pln,kami yantek kerja siang dan malam,mulai dari gangguan sr[sambungan rumah],tr[tegangan rendah]sampai tm[tegangan menengah],kalau ada gangguan,kapanpun kami akan perbaiki tidak ada pegawai pln.hanya kami os,tidak cukupkah bakti kami kepadamu pln tercinta.SALAM DARI KAMI YANG DI TELANTARKAN

  45. Kayanya motto BUMN,Susah melihat OS senang,senang melihat OS susah… Mottonya OS:AndA Puas Kami lemes.. Semoga aja ada perubahan biar cepat disadarkan otak busuknya Mereka..

  46. Kita Sbmk kasbi Prabumulih Sba KASBI Yang Juga Anggota Federasi Serikat Buruh Migas FSB MIGAS.
    Mempunyai Permasalahan Dengan PT Pertamina Gas SSA..kita Pengurus di Skor Tanpa Alasan lantaran Tidak mau tanda tangan Perjanjian Kerja yang Melarang Aksi Mogok/Demo..Parahnya Kalau Mengacu UU.no.2 tahun 2004.Merupakan Perselisihan Hak..Namun terhadap Disnakertrans Prabumulih Di arahkan Menjadi Perselisihan PHK..KINI SUDAH MEMASUKI 7.BULAN TANPA ADA KEPASITIAN sedangkan kalau mau melaksanakan Kerja Kami di Usir Sama pengaman Perusahaan DAN aparat TNI YONKAP 5.SERBU KARANG ENDAH…Di mana rasa Adil…dan Kenapa PERTAMINA GAS seperti Memiliki Negara sendiri…seolah bukan BAGIAN NKRI..SALAM.

  47. Sampai kapan OS bisa diangkat jadi Karyawan tetap BUMN…sebab tindakkan tegas dari Pemerinta kepada para Direksi BUMN itu yg belum ada dan nampak….Malah kami OS Marine diDumai sdh 6 bulan diAdendum blm th lg ceritanya gimana….dengar2 malah akan dikontrakkan lagi ke cucunya Perusahaan Pertamina. Klu begitu bukan nya diangkat jadi karyawan Pertamina ….tapi tetap jadi tenaga kontrak… nampaknya perjuangan kami OS BUMN blm berakhir….sampai adanya pengakatan menjadi karyawan tetap BUMN….Semoga Allah SWT membukakan hati para Direksi BUMN yg tdk mau peduli dgn OS…Amiiinnn…

    • Memank Manajemen Pertamina nggak punya mata Bang, pada sibuk ngurusin bonusnya pegawai organik…….karena sampai saat ini di pertamina seolah2 tidak terjadi apa2. Padahal kerja kita itu di core bisnis tp dipandang non core, security aja sekarang sdh MCU utk jd karyawan tetap PTC. Terus kita mau dijadikan apa…..??????

  48. Panja outsourching dah melempam dah….bukitinya OS diPertamina tetap sj kontrak…..malah mau dialihkan ke cucunya Perusahaan Pertamina….Mana mau Pertamina mengangkat OS jd karyawan tetapnya…dah nasib anak2 OS Pertamina jd budak diPerusahaan yg hanya disetarakan soal kerjaan sj tp soal status, kesejahteraan, fasilitas dan gaji dibedakan jauh…Nampaknya Perusahaan BUMN tdk takut dgn Panja DPR…..mknya tdk jalan dan diabaikan panja OS….

  49. gaji karyawan tetap itu mantabs, ada bonus 3 bln, semester, cuti dll,… os sengsara…. pemerintahnya aja yg koplak

  50. haduh setiap bulan temen2 ngurusi gaji karyawan, invoice, PO .. tapi katanya masuk bagian OS non core. padahal kalo salah input data di SAP aja langsung kelabakan tuh yang biasa dapet bonus ampe 3x setaun. takut KPI (key performa indeks) merah .. kita yang dikejar2 buat kerja bener, mereka yang terima hasil.
    haduh PERTAMINA .. PERTAMINA

  51. Assalamualaikum..
    saya OS di pelabuhan indonesia 2 yg notabene pelabuhan tersibuk di indonesia..dsini saya menjabat sebagai operator crane kelas 1(kelas utama) yg menjadi pekerja inti di pelabuhan indonesia, jika tidak ada saya dan rekan lain sesama operator sehari saja sudah milyaran kerugian perusahaan maupun rakyat sendiri yg akan merasakan (harga kebutuhan pokok jadi mahal). saya di pelindo di gaji hanya 3,2 jt/bln kerja 12jam sehari dan kalau ambil cuti gaji dipotong perharinya..jauh dibanding organik pelindo yg hnya lulusan SMA non skill/fresh graduate yg gajinya 10jt/bln ( bs anda cek di detik.com/suaramerdeka.com atau bs di search di om google). setelah saya baca SE dr menteri D.iskan saya sanksi dan nelangsa dgn SE tsbt yg ngambang. padahal diluar negri tenaga OS itu lbh mahal dibanding organiknya..disamping karna skill nya juga karna masa kerjanya yg terbatas/kontrak. memang benar kata bung karno dulu : mengusir penjajah itu perkara mudah, tpi kelak kalian akan merasakan dijajah oleh bangsa sendiri. semoga Allah mengijabahi do’a kita semua yg terdzolimi dan hanya bs melihat para direksi berserta antek2 nya memeras keringat kita bs cepat sadar dan terbuka pintu hatinya..Amiin ya rabb..

  52. saya sudah 16th menjadi tenaga OS pln.saya merasa tidak yakin kalo OS (perbudakan) akan di hapuskan dengan mudah.penghapusan OS akan merugikan mereka2 yang punya modal(vendor) dan tidak lain adalah orang pln sendiri pemilik saham di vendor2 itu.Tentu mereka tidak akan melek mata dan akan melakukan segala upaya agar os tetep ada.ya Allaaah cukupkanlah rizki kami….sulitkanlah mereka2 yang mempersulit kami…

  53. Woiiiiii…………Para mentri dan Pejabat Negri ini yang baru. Untuk Slalu ingat tuntutan kami. MENJADI PEGAWAI TETAP…TITIK !! Sejahterakan kami bukan PERBUDAKAN yg abadikan, Kami menanti Action Anda yg digaji oleh uang Rakyat,….

  54. Mohon dibantu kami bpk.ibu angota dpr kami yang tertindas…os dan stts kontrak yang terus menghantui..akan masa depan kami di bank bri.tolong perjuangkan nasib masa depan keluarga dan masa depan anak istri kami.hpus outsourcing di bri

  55. Bapak ibunya dah pada lupa ntar ya menjelang 2020 ……….?HAAaaa…aaaaaaaaindonesia raya

Tinggalkan Balasan ke AgunBatalkan balasan